Connect with us

Bupati Batu Bara Curhat Banyak Bansos yang Salah Sasaran

KILAS DAERAH

Bupati Batu Bara Curhat Banyak Bansos yang Salah Sasaran

Kontra.id — Bupati kabupaten Batu Bara menyampaikan curhatannya tentang penerima bantuan sosial (Bansos) yang banyak salah sasaran.

Dia mengaku sadar setelah banyak mendapatkan laporan dari berbagai pihak mengenai hal tersebut.

Zahir menyampaikan hal itu saat membuka acara Musrenbang Desa se-Kecamatan Limapuluh, pada Senin, (27/1) di Desa Mangkai Baru.

“Kami sadar masih banyak bantuan yang belum tepat sasaran karena kesalahan data. Sehingga tahun ini akan didata ulang dan butuh peran aktif Kepala Desa dan seluruh perangkat menyukseskan sesuai kondisi di lapangan.” Kata dia.

Untuk itu dia mengatakan seluruh kepala desa perlu memberi fokus kepada perangkatnya untuk menjadi tim pemburu kemiskinan dengan mendata ulang seluruh penerima Bansos tersebut melalui kolaborasi berbagai pihak secara real time, sehingga setiap waktu memberikan perubahan angka penduduk warga miskin.

“Jika data kemiskinan valid, tidak hanya berguna untuk penyaluran bantuan sosial (Bansos). Namun juga berguna untuk merencanakan program pembangunan berbasis pemberdayaan masyarakat,” ucapnya. ***


An introverted mind wanderer who loves writing to heal, help, and live. Photography enthusiasts and philosophy admirer.

217 Comments

More in KILAS DAERAH

To Top