Connect with us

2022, Kantor Bupati Batu Bara Akan Segera Terwujud

Kadis Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR PUPR) Batu Bara Ir Khairul Anwar M.Si | FotoIstimewa

KILAS DAERAH

2022, Kantor Bupati Batu Bara Akan Segera Terwujud

Kontra.ID — Rencana pembangunan kantor Bupati Batu Bara Pada tahun 2020-2021 sempat dikabarkan tertunda selama dua tahun terakhir ini akibat terkendala pembebasan lahan dengan PT Socfin Indonesia di Lima Puluh.

Akibatnya, ambisi besar pemerintah Batu Bara  dibawah arahan Ir Zahir M.Ap yang berambisi membangun pusat perkantoran Pemerintah Batu Bara selama 2 tahun terakhir ini pun, akhirnya belum dapat diwujudkan, akibat dana Pembangunan yang terus SiLPA dari tahun-ketahunnya, imbas dari PT Socfindo yang terus melakukan perlawan dengan Pemkab.

Terlebih pada tahun 2021 lalu, PT Socfin Indonesia sempat dikabarkan melakukan manuver dengan menggugat Pemerintah Batu Bara di meja pengadilan Negeri Kisaran.

Saat itu PT Socfin selaku pemilik lahan HGU menilai uang ganti rugi terkait pembebasan lahan untuk kantor Bupati yang ditawarkan oleh Pemkab setempat, dianggap jauh dari nilai pasar, yakni sebesar Rp 9,5 miliar untuk 50 ha.

Demikian juga dengan anggapan Bupati.

Bupati Batu Bara menilai bahwa harga yang  telah ditetapkan oleh PT Socfindo terkait dengan pembayaran untuk pembebasan lahan Kantor Bupati dianggap kurang wajar, hingga mencapai lebih dari Rp 40,1 Miliar.

Terkait polemik gugatan lahan untuk perkantoran Bupati yang terus bergulir di meja pengadilan Kisaran sejak tahun 2021 lalu, akhirnya berakhir pada 4 Januari tahun 2022 pekan lalu, setelah PT Socfin Indonesia menyampaikan surat pencabutan gugatannya di meja Pengadilan Negeri Kisaran.

Atas dasar inilah kemudian, Bupati Batu Bara Ir Zahir M.Ap melalui Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Khairul Anwar mengatakan, dengan tidak adanya lagi masalah gugatan terkait pengadaan tanah dalam proses pembangunan kantor Bupati di lahan PT Socfin Indonesia, dengan demikian, maka prioritas utama program pembangunan di dinas PUPR pada tahun 2022 ini, akan lebih difokuskan membangun perkantoran Bupati.

Kadis Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR PUPR) Batu Bara Ir Khairul Anwar M.Si | FotoIstimewa

Keseriuan Bupati Batu Bara tersebut, ditandai dengan telah ditayangkannya anggaran buat Penyusunan rencana desain untuk RTBL, Site Plan, dan Desain Kantor Bupati Batu Bara tahun 2022 dengan anggaran sebesar Rp 3 miliar.

“Iya fokus pertama kita di tahun ini membangun kantor Bupati. “kata Bupati Batu Bara Zahir, disampaikan oleh Kadis PUPR Batu Bara Ir Khairul Anwar M.Si saat ditemui di ruang kerjanya pada Selasa, 11 Januari 2022.

Di lain sisi, sektor infrasutruktur seperti pembangunan dan pemeliharaan jalan juga tidak luput dari perhatian Bupati Batu Bara pada Tahun 2022, hal ini dilakukan dengan harapan agar masyarakat Batu Bara dapat segera terbebas dari efek jalan rusak, yang dikhawatirkan dapat menganggu pendapatan perekonomian masyarakat setempat.

“Kemudian kita juga tetap melanjutkan pembanguan infrastruktur jalan,” kata Khairul.

Selain insfrastruktur jalan, yang tak kalah penting yang menjadi lokasi fokus utama Bupati Batu Bara yang lain di tahun ini adalah membagun perbaikan dan pemeliharan Irigasi, untuk kebutuhan pertanian masyarakat sekitar.

Disamping itu, pada tahun 2022, Bupati juga  tetap berfokus dalam membagun jembatan untuk keperluan mobilisasi masyarakat.

Selanjutnya membangun Ketersediaan Air Minum yang layak di daerah perkumuhan.

“Jembatan dan pemeliharan irigasi juga. Semua ini tergantung anggaran yang sudah kita rencanakan tahun ini, termasuk juga dengan penyedian air minum,” ucap Khairul Anwar.

An introverted mind wanderer who loves writing to heal, help, and live. Photography enthusiasts and philosophy admirer.

More in KILAS DAERAH

To Top