Connect with us

Bikin Melongo, BBM Langka di Kabupaten Batu Bara, Antrean Mengular hingga berjam-jam

KILAS DAERAH

Bikin Melongo, BBM Langka di Kabupaten Batu Bara, Antrean Mengular hingga berjam-jam

Kontra.ID — apakah kamu Pernah mengalami antrean panjang saat mengisi Bahan Bakar Minyak (BBM) di SPBU buat kendaraan kamu?

Bisa jadi yang kamu rasakan hampir sama dengan yang terjadi di sebahagian daerah ini.

Saat ini, untuk mendapatkan (BBM) jenis premium atau setara dengan pertalite dan pertamax di kabupaten Batu Bara, Sumatera Utara, bukanlah hal yang mudah didapatkan.

Ketua Federasi Serikat Buruh Niaga, Informatika, Keuangan, Perbankan dan Aneka Industri (FSB NIKEUBA KSBSI) kabupaten Batu Bara, Muhammad Yusri mengatakan, dibalik kelangkaan BBM di sejumlah lokasi di Batu Bara saat ini, para pelanggan harus rela ikut ngantre sampai keluar SPBU hanya untuk mendapatkan pertalite, solar dan pertamax.

“Kita sudah cek di sejumlah SPBU di Batu Bara, sulit didapatkan,” kata Yusri, Senin (4/10/21).

Pantauan di lapangan pada Senin 4 Oktober 2021, antrian panjang kendaraan di beberapa lokasi SPBU Tidak tanggung-tanggung, bahkan juga ada antrean kendaraan terlihat sampai ke pinggir jalan Lintas Sumatera (Jalinsum) atau keluar dari areal kawasan lokasi SPBU.

Bukan hanya kendaraan pribadi saja yang terlihat mengantre sepanjang jalan. Bahkan kendaraan roda empat hingga kendaraan berukuran besar seperti truk juga ikut ngantre.

Potret ini salah satunya dapat terlihat pada lokasi SPBU Simpang Bandar Tinggi 142.132.28, yang beroperasi di Desa Suka Desas, Sei Suka, tepatnya pada pukul 21:46 tadi malam.

Akibat Kondisi kelangkaan BBM di sejumlah lokasi di Batu Bara belakangan ini, telah banyak memunculkan sejumlah aksi pedagang nakal, hingga menaikan sesuka hati harga jual BBM eceran diatas harga pasar yang ditetapkan pemerintah. Padahal Pemerintah setempat telah menetapkan Harga Eceran Tertinggi (HET) yang wajib dipatuhi penjual BBM eceran.

“HET juga ditetapkan Pemerintah guna membendung spekulan nakal yang dapat mencekik leher warga. Belum jelas alasan kelangkaan BBM tersebut, belum ada keterangan resmi dari pihak pertamina dan sejauh ini pihak Pemerintah Batu Bara belum ada memberikan keterangan,” kata Muhammad Yusri, berharap pemerintah Batu Bara dapat  segera mengintervesi kekacauan ini.

Disamping banyaknya aktivitas masyarakat yang terganggu akibat kelangkaan BBM, tidak sedikit dari kalangan ASN Pemkab Batu Bara juga mengalami gangguan akibiat sulitnya mencari bahan bakar Minyak untuk memacu kendaraan yang mereka miliki sebagai sarana ke kantor, namun tidak halnya bagi Sahala Nainggolan, yang merupakan pejabat Asisten II pada bidang Perekonomian di Sekretariat Daerah (Sekda) kabupaten Batu Bara.

Sahala Nainggolan selaku pejabat yang berewenag mengatasi masalah perekonomian di kabupaten Batu Bara, saat dikonfirmasi justru menolak mengatakan BBM saat ini sedang mengalami kelangkaan di sejumlah lokasi di Batu Bara, ia mengaku baru saja mengisi BBM di Indrapura, kecamatan AirPutih.

“ah tadi aku mengisi BBM. lengkapnya tadi di Indrapura, ada terusnya BBM, mana ada langka BBM, dan setau saya tetap jalan mana ada langka BBM,” kata Sahala Nainggolan, dikonformasi, Senin, 4 Oktober 2021.

Kontra.id sudah mencoba menghubungi Kepala Bagian (Kabag) Perekonomian pada Sekretariat Daerah Batu Bara, Edwin, saat ditanya terkait sejauh mana gangguan ekonomi sepanjang kelangkaan BBM di sejumlah lokasi di kabupaten Batu Bara? pihaknya masih belum bersedia memberikan komentar ke media.

An introverted mind wanderer who loves writing to heal, help, and live. Photography enthusiasts and philosophy admirer.

3 Comments

3 Comments

You must be logged in to post a comment Login

Leave a Reply

More in KILAS DAERAH

To Top